Fitur Penangguhan Pendapatan dan Beban Pada AOL

Fitur Penagguhan Pendapatan dan Beban Pada AOL berfungsi untuk meng-otomatisasi penjurnalan pendapatan dan beban yang tidak mau diakui di awal ketika ada penerimaan pendapatan maupun pembayaran beban. Dalam penggunaan nya fitur ini bisa di gunakan pada formulir kas & bank pembayaran atau faktur pembelian (untuk penangguhan beban) dan pada formulir faktur penjualan (untuk penangguhan pendapatan).

Dalam penggunaan melalui formulir faktur penjualan maupun faktur pembelian tipe persediaan yang bisa digunakan untuk fitur penangguhan yaitu hanya pada barang bertipe non persediaan dan jasa saja, ataupun input langsung dari tab biaya lainnya.

***NB:untuk pembelian tanpa adanya Penerimaan Baran (received item)***

Untuk akun penangguhan yang bisa dipilih pada formulir kas & bank pembayaran atau faktur pembelian yaitu akun bertipe aset lancar lainnya dan aset lainnya. Sedangkan untuk formulir faktur penjualan akun yang bisa dipilih yaitu liabilitas jangka pendek dan liabilitas jangka panjang.

***NB:untuk penangguhan maksimal bisa diulang hingga 36 bulan***

Cara penggunaan di accurate online

1. Cara penggunaan di accurate online fitur penangguhan pendapatan dan beban pada aol (Beban)

Buka formulir faktur pembelian, lalu masukan rincian barang (non persedaiaan/jasa) atau biaya lainnya, lalu ke tab penangguhan dan masukkan akun penangguhan, lamanya pengakuan serta bulan mulai pengakun nya.

Penangguhan Beban AOL

Jurnal yang akan terbentuk dari transaksi tersebut.

2. Cara penggunaan di accurate online fitur penangguhan pendapatan dan beban pada aol (Pendapatan)

Buka formulir faktur penjualan, lalu masukan rincian barang (non persedaiaan/jasa) atau biaya lainnya, lalu ke tab penangguhan dan masukkan akun penangguhan, lamanya pengakuan serta bulan mulai pengakun nya.

Penangguhan Pendapatan AOL

Jurnal yang akan terbentuk dari transaksi tersebut.

Laporan pada laba rugi

Video tutorial…..

Input Pesanan Penjualan Melalui Accurate Lite

Input Pesanan Penjualan Melalui Accurate Lite

 

Input transaksi Penjualan di Accurate Lite kini dapat dilakukan dengan mudah dan cepat. berikut adalah langkah langkahnya.

  • Buka Accurate Lite, dan masuk ke databasenya
  • klik pesanan penjualan

  • tambah baru, di sebelah kanan bawah

  • pilih pelanggannya, tambahkan barang yang dipesan juga

  • kemudian klik simpan, maka transaksi pesanan penjualan telah terinput dan menunggu diproses

 

selanjutnya untuk memproses pesanan penjualan tersebut bisa mengikuti langkah berikut:

  • klik pesanan penjualan

  • klik di transaksi yang menunggu diproses

  • klik buat penjualan

  • masukkan nomor faktur dan periksa penjualannya

  • bisa klik simpan atau terima pembayaran apabila customer langsung melakukan pembayaran

Pesan Error “Akun Selisih Belum Tertagih Belum Diisi!”

Pesan Error “Akun Selisih Belum Tertagih belum diisi!”

 

Pesan error “Akun Selisih Belum Tertagih Belum Diisi!” biasanya muncul ketika pengguna Accurate 5 mencatat transaksi penerimaan pembelian dikarenakan belum diisinya akun penampung selisih antara penerimaan barang dan faktur pembelian.

Berikut langkah untuk mengatasi eror “Akun Selisih Belum Tertagih Belum Diisi!” :

  1. Klik Persiapan – Preferensi
  2. Klik Tab Pembelian – Pada bagian akun selisih barang belum tertagih, isikan Akun selisih Barang Belum Tertagih

3. Klik OK

Menampilkan Nomor Urut Pada Faktur Penjualan di Accurate Online

Halo Sahabat SAI

Kali ini kami akan membahas bagaimana cara menampilkan nomor urut di faktur penjualan.

Cara ini juga berlaku di semua modul penjualan mauapun pembelian yaa…

 

Berikut cara untuk menampilkan nomor urut :

  1. ke Modul Penjualan | Faktur Penjualan lalu klik pada Rancangan Formulir (tanda pengaturan di bagian atas sebelah kanan)
  2. Selanjunya kita akan masuk ke fitur Rancangan Formulir, klik Rincian | klik No | lalu ceklist pada bagian “Tampil di Label” klik Simpan, lalu klik tanda Save di bagian atas sebelah kanan.
  3. Setelah sudah di setting untuk di tampilkan, maka lakukan refresh terlebih dahulu ya teman-teman Refresh bisa dilakukan dengan cara klik tombol bulat tidak sempurna di bagian atas sebelah kiri (samping tanda panah kanan dan kiri), dan silahkan bisa lihat transaksi nya… pada contoh di atas sudah muncul untuk nomor urut nya.

 

Available for AOL

Retur Pembelian Pada Transaksi Pembelian Yang Tidak Di input Di Accurate 5

Ilustrasi :

Perusahaan memiliki saldo hutang kepada Pemasok XYZ sebesar 5jt per tanggal 31 Desember 2024 untuk transkasi pembelian di tahun 2024. Pada Januari 2025 perusahaan akan melakukan retur sebesar 1jt sedangkan transaksi pembelian tahun 2024 tidak dilakukan penginputan di Accurate 5.

Berikut langkah-langkah untuk melakukan retur atas kasus di atas :

  1. Ke menu Persiapan | Preferensi | Pembelian jangan lupa pada bagian dapat mengisi barang apa saja harus di ceklist.
  2. Selanjutnya klik ok
  3. Jika sudah silahkan input retur pembeliannya, ke menu Pembelian | Retur Pembelian pastikan yang dipilih adalah “Nihil”
  4. selanjutkan pilih barang yang di retur kan.
  5. Klik Simpan

 

Available V5

 

Cara Menambahkan Stok pada Rene 2

Cara Menambahkan Stok pada RENE 2

Pada artikel ini kita akan membahas bagaimana cara menambahkan stok barang pada RENE 2 apabila sinkronisasi dengan ACCURATE dilakukan secara offline, untuk langkah menambahkan stoknya sebagai berikut:

  1. Buka RENE Administration
  2. Klik Pemasok – Penerimaan Barang – klik buat
  3. Inputkan informasi pemasok beserta penambahan stok barangnya
  4. Klik simpan. Cek kembali di persediaan – barang untuk stoknya di RENE 2 telah bertambah.

IMPORT BARANG BARU DI RENE2 DARI ACCURATE 5

CARA IMPORT BARANG BARU DI RENE DARI ACCURATE 5

Pada artikel ini kita akan membahsaa bagaimana cara import data barang baru di RENE yang diambil dari ACCURATE 5. hal yang harus di lakukan antara lain :

  1. Export Laporan daftar barang yang sudah di modifikasi sesuai format yang di perlukan
  2. Hilangkan Kolom kosong di excel yang ada di laporan hasil expor
  3. Masuk ke RENE Administration – persediaan – Barang – Impor
  4. Cari file yang mau di import – klik Ekstrak data (Note : file of types di ubah ke excel .xls)
  5. Sesuaikan Tabel Definisiakan ke kolom sesuai kolom sumber, dan hapus baris pertama di tabel Data Sumber

  1. Klik Impor

Selanjutnya untuk update stok di RENE 2 bisa mengikuti langkah yang terdapat pada post : Cara Menambahkan Stok Barang pada RENE 2.

Input dan Filter Barang Baru Pada Accurate 5 Dengan Atribut Tambahan

Input dan Filter Barang Baru Pada Accurate 5 Dengan Atribut Tambahan

Dalam artikel ini kita akan menbahas bagaimana cara membuat dan memfilter suatu laporan pada accruate 5, untuk langkah-langkahnya sebagai berikut:

    1. buat barang baru pada menu persediaan, lalu klik barang dan jasa, tambah baru, masukan informasi yang sesuai pada tab umum, lalu pada tab kolom lain bisa ditambah informasi sesuai kebutuhan yang kita inginkan.  (perhatikan  gambar  dibawah)
    2. lakukan unceklis pada filter barang “tidak menampilkan barang dgn kuantitas 0”, lalu klik print.
    3. klik modifikasi, lalu klik tab kolom tersedia dan cari informasi yang ingin di munculkan pada laporan lalu  klik  2x  agar  pindah  ke  kolom  digunakan.
    4. kembali ke tab kolom & filter terpilih, ceklis pada informasi yang ingin ditampilkan pada laporan tersebut, dan lakukan filter sesuai kebutuhan.

5. untuk  menghilangkan  judul  laporan  bisa  lakukan  unceklis  pada  Header  dan  Footer, setelah  itu  klik  OK.6. lakukan eksport ke excel dengan cara ini, lalu klik ok dan pilih folder penyimpanan.

Available On Accurate 5

Cara Setting PPN 12% (11/12 DPP Nilai Lain) Pada Accurate Online

Cara Setting PPN 12% (11/12 DPP Nilai Lain) Pada Accurate Online

Pada artikel ini kita akan membahas bagaimana cara untuk melakukan settup PPN 12% DPP nilai lain pada accurate Online. Ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan agar tarif PPN 12% DPP nilai lain dapat diterapkan, caranya yaitu seperti langkah-langkah berikut.

  • Lakukan pengaturan default DPP pada Preferensi.

Buka preferensi, lalu buka tab pajak, lalu buka tab lainnya, lalu ceklis Default DPP 11/12 seperti gambar dibawah.

  • Lakukan perubahan tarif pajak PPN pada modul perusahaan.

Buka modul perusahaan, lalu klik pajak, lalu edit tarif PPN nya menjadi 12%

  • Lakukan Perubahan informasi pada lawan transaksi.

Buka modul penjualan, lalu klik pelanggan, lalu buka tab pajak, lalu lakukan perubahan informasi seperti pada digambar.

  • Cek dengan cara melakukan transaksi.

Untuk menampilkan DPP pada cetakan maka bisa melakukan langkah-langkah berikut:

Buka Desain Cetakan, lalu pilih desain faktur penjualan, lalu klik buka desainer, lalu tambahkan variabel $F{salesInvoice.dppAmount} 

Berikut Video Tutorialnya………..

Laporan Rincian Faktur Penjualan Pada Accurate 5

Cara Membuat Laporan Rincian Faktur Penjualan Pada Accurate Desktop

Berikut merupakan langkah-langkah membuat laporan rincian faktur penjualan pada accurate desktop. untuk mendapatkan laporan faktur penjualan pada accurate desktop kita bisa melakukan modifikas pada laporan yang ada, contohnya kita bisa membuat laporan tersebut melalui modifikasi pada laporan rincian penjualan perbarang.

  1. Buka modul buku besar lalu buka daftar laporan.
  2. pilih laporan penjualan lalu buka laporan rincian penjualan per barang lalu tentukan parameter tanggal.
  3. setelah laporan tersaji lalu klik modifikasi, setelah itu klik kolom tersedia untuk memilih variabel yang ingin di tampilkan.
  4. setelah memilih variabel yang sesuai, klik kolom dan filter terpilih dan beri ceklis untuk menampilkan variabel pada laporan.
  5. setelah itu klik grup dan hapus semua grup yang ada, lalu pilih grup berdasarkan nomor faktur.
  6. klik “grup No. Faktur setting”, lalu ceklis header dan footer yang ingin ditampilkan.
  7. setelah itu klik blok dan total untuk mengganti judul laporan, lalu klik ok.
  8. akan tampil laporan modifikasi sebagai berikut, lalu klik memorize untuk menyimpan laporan yang telah dimodifikasi.
  9. untuk membuka laporan yang telah dimemorize bisa dibuka pada laporan tersimpan.

Available on accurate V5

Video Tutorial….