IMPLEMENTASI WORK ORDER TANPA BOM (SPECIAL ORDER) PADA ACCURATE

IMPLEMENTASI WORK ORDER TANPA BOM PADA ACCURATE

Bill of Material 

Bill of Material (BOM) adalah definisi produk akhir yang terdiri dari daftar  item, bahan, atau material  yang  dibutuhkan  untuk merakit, mencampur  atau memproduksi  produk akhir.
BOM terdiri dari berbagai bentuk dan dapat digunakan untuk berbagai keperluan. BOM  dibuat  sebagai  bagian  dari  proses  desain  dan  digunakan  oleh  manufacturing engineer  untuk  menentukan  item  yang  harus  dibeli  atau  diproduksi.  Perencanaan pengendalian produksi dan persediaan menggunakan BOM yang di-hubungkan dengan master  production  schedule,  untuk  menentukan  release  item  yang  dibeli  atau diproduksi.

BOM dibedakan menjadi dua macam:

1. Single Level Bill of Material berfungsi untuk menampilkan assembly atau sub-assembly dengan hanya satu level children. Menampilkan komponen yang langsung dibutuhkan untuk membuat assembly atau sub-assembly.
2. Multilevel Bill of Material, untuk  produk  dengan  subassembly,  digunakan  Multilevel  Tree  dan Multilevel  Bill  of Material. Multilevel  Tree  berupa  “pohon”  dengan  beberapa  level  yang menggambarkan  struktur  produk. Pada Multilevel Bill of material, penulisan setiap  level ditandai dengan  format penulisan Part Number

Jika kita mau produksi barang yang tidak ada formulanya (Bill of Material) karena memang adalah Special Order atau hanya sekali ini saja produksi nya.

Bagaimana mencatatnya di Accurate v4 Enterprise sbb :

1. Buat Item Barang Jadi dari proses produksi tsb dari List kemudian pilih  Items.

2. Activities  | Manufacture | Work Order

3. Di kolom Item No, pilih Product/Item Finish Good yang akan di produksi. (Item yang sudah dibuat di langkah pertama diatas)

4. Kolom Job isi/ketikkan dengan keterangan pekerjaan tsb.

5. Di table Detail of Job pilih item-item bahan baku yang akan digunakan untuk memproduksi Item Finish Good tsb. Isi juga halaman Costjika ada Labor atau Overhead yang sudah dibuat di List | Manufacture | Conversion Costs. Save and Close.

Catatan :

Jika pesanan tsb dicatat pada Sales Order, waktu buat WO pilih Select SO maka otomatis bagian Product terisi Product yang dipesan, lalu dibagian Detail of Job nya tinggal dipilih item-item bahan baku dan isi Cost nya.

(Available for v4 & v5)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *